Multimedianews.polri.go.id - JAKARTA. Kamis (07/12/2017). Kapolri Jenderal Pol. Tito Karnavian menegaskan bahwa Polri siap dalam mengawal jalannya Pilkada Serentak 2018 yang akan dilaksanakan di 171 daerah.
Selain itu, Kapolri mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat maupun instansi-instansi terkait untuk turut andil menciptakan kondisi Pilkada yang aman dan tertib.
Kapolri menambahkan bahwa Negara ini tidak boleh terkoyak hanya demi kepentingan politik sesaat.
"Negara ini tidak boleh terkoyak, masyarakat tidak boleh terkonflik, apalagi terkorbankan hanya demi kepentingan politik sesaat. Harus kita jaga," tegasnya.
"Pemda jangan menggunakan politik anggaran untuk menekan pihak-pihak tertentu, misalnya," tambahnya.
Sementara itu Polri telah berkoordinasi dengan pihak penyelenggara pemilu, dan orang nomor satu di institusi Polri ini mengimbau agar POLRI dan TNI harus tetap netral, termasuk aparatur sipil negara.
Ia pun mengimbau kepada media masa untuk tetap menciptakan suasana yang aman dan kondusif. Berita dan kabar yang disebarkan perlu mempertimbangkan sensitivitas masyarakat, bukan semata mengejar atensi publik. Imbauan ini juga ditujukannya kepada warganet.
"Jadi tolong media konvensional maupun sosial, ini semua yang mendinginkan suasana. Boleh saja, biasa itu untuk mendukung sana-sini, tapi jangan gunakan isu-isu sensitif, terutama suku, agama, ras. Kasihan masyarakat," imbuhnya.
"Boleh berpihak ke mana, tapi ingat idealisme untuk menjaga persatuan dan kesatuan, jangan sampai masyarakat terbelah. Konflik fisik itu jangan sampai terjadi," tandasnya.
Kapolri mengatakan bahwa pihaknya telah siap berkoordinasi dengan TNI. Dirinya akan membangun hubungan yang maksimal dengan Panglima TNI selanjutnya, Marsekal Hadi Tjahjanto.
"Personel kita sudah siap. Kuncinya solidaritas Polri dan TNI," pungkasnya.
(vi/lm/rp)
Post A Comment:
0 comments: